Manchester United Berusaha Jadi Pertama
Striker andalan kena virus. Sedangkan pemain lainnya mendadak cidera. Dewi Fortuna sedang menjauhi klub ini. Padahal nggak lama lagi, setan merah ingin mengukir sejarah.
Baru aja menginjakkan kaki di tanah Jepang, rombongan Manchester United (MU) terkena masalah. Striker andalan MU, Dimitar Berbatov, terjangkit virus. Dengan begitu MU cuma bisa berharap pada Carlos Teves dan Wayne Rooney untuk menjebol gawang Gamba Osaka, di semifinal Club World Cup hari Kamis (18/12) nanti.
Rooney sendiri pun diragukan tampil. Karena mengalami cidera saat melakukan latihan. "Rooney emang cidera. Tapi ada kemungkinan Rooney bisa sembuh dan bermain," bilang Alex Ferguson.
Peristiwa ini jelas membuat MU ketar-ketir. Pasalnya klub asal Inggris ini sangat kekurangan pemain ini. Paul Scholes yang menjadi motor berpengalaman MU diragukan tampil maksimal karena jarang bermain semenjak mengalami cidera lutut. Padahal merupakan ambisi MU untuk menjadi klub Inggris pertama yang berhasil meraih trofi ini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar